Dalam rangka menyambut Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Sragen Tahun 2015, KPU Kabupaten Sragen mengajak masyarakat umum untuk mengikuti lomba Cipta Jingle sebagai berikut :
A. TEMA JINGLE
“ Mari memilih Bupati dan Wakil Bupati Sragen secara demokratis dan berkualitas”
B. MATERI JINGLE
1.Berisi satu atau lebih bait lirik yang diiringi dengan musik
2.Bertujuan mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilih
3.Memasukkan kata-kata Tema dalam lirik
4.Tidak mengandung unsur Pornografi dan SARA (Suku Agama Ras dan Antar Golongan)
C. SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA
1. Lomba terbuka untuk masyarakat umum Warna Negara Republik Indonesia (WNI),
kecuali Anggota KPU Kabupaten Sragen, dan Panitia Lomba;
2. Pengiriman Hasil Karya diterima oleh Panitia paling lambat tanggal 5 Mei 2015;
3. Pengiriman dalam bentuk notasi angka dan lirik, diiringi musik pengiring dengan durasi maksimal 30 detik, dengan kelengkapan berkas antara lain :
· Print out partitur, notasi angka dan lirik yang dicetak di atas kertas putih;
· Jingle dikirim dalam format MP3 dalam Compact Disk (CD);
· Surat pernyataan lomba bermeterai (Form dapat diperoleh di website kpu atau di kantor KPU )
· Fotocopy KTP Peserta
4. Jingle harus hasil karya sendiri (original), belum pernah dipublikasikan dan belum
pernah diikutkan lomba manapun;
5. Mekanisme Pengiriman :
· Berkas dimasukkan ke dalam amplop tertutup. Pada sudut kiri atas ditulis LOMBA
JINGLE
· Dialamatkan kepada :
Kantor KPU Kabupaten Sragen
Jl. Letjend. Sutoyo No. 74, Sragen
No Telpon : (0271) 890461
6. Pengumuman Pemenang tanggal 15 Mei 2015 melalui Website dan ditempel di Kantor KPU Kabupaten Sragen.
7. Untuk nominasi 3 Besar, diwajibkan untuk mempresentasikan hasil karyanya di hadapan Juri.
8. Keputusan Dewan Juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat;
9. Jingle yang dikirimkan sepenuhnya menjadi hak dan milik KPU Kabupaten Sragen.
D. HADIAH
a. Uang Tunai :
Juara 1 : Rp. 6.500.000,-
Juara 2 : Rp. 2.500.000,-
Juara 3 : Rp. 1.500.000,-
b. Piala dan Piagam
|
Sabtu, 11 April 2015
Jelang Pilbup Sragen, KPU adakan lomba cipta jingle
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar